Istri Ustaz Yusuf Mansur Ceritakan Kronologi Hb Darah Sang Suami Turun hingga Dilarikan ke RS

TRIBUNPALU.COM - Kabar kurang menyenangkan datang dari pendakwah kondang, Ustaz Yusuf Mansur.

Pada Rabu (21/7/2012), Ustaz Yusuf Mansur dilarikan ke rumah sakit karena kondisi kesehatannya menurun.

Istri Yusuf Mansur, Siti Maemunah menceritakan kronologi bagaimana kondisi awal suaminya hingga dirawat di RSPAD Gatot Soebroto.

Hal itu disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube Intens Investigasi, Kamis (22/7/2021).

Siti Maemunah mengatakan kadar hemoglobin (HB) dalam darah Ustaz Yusuf Mansur sangat rendah.

Kabarnya jumlah kandungan hemoglobin pendakwah tersebut hanya 7, yang mana angka normalnya seharusnya 12.

Baca juga: Amanda Manopo Mengaku hanya Bisa Berdoa Lihat Ibunda Hadapi Cobaan Covid-19 dan Komorbid DIabetes

Baca juga: Sanksi Denda dan Pidana PPKM Dinilai Tak Adil Bagi Rakyat, Tina Toon Usul Pelanggar Dijadikan PPSU

Kabar buruk datang dari ustaz Yusuf Mansur Pendakwah kondang Ustaz Yusuf Mansur dilarikan ke rumah sakit karena kesehatannya menurun. (Instagram/yusufmansurnew)

Oleh karena itu, mau tak mau Yusuf Mansur harus menjalani transfusi darah secepat mungkin.

"Kemarin lusa lah, habis tes darah pengin tahu kenapa. Kemarin habis salat Ied dikabarin ternyata HB-nya rendah," kata Siti.

"Yang mestinya normalnya 12, ternyata cuma ada 7. Kata dokter harus segera dirawat, harus transfusi."

"Alhamdulillah kemarin cari rumah sakit langsung dapat, terus tadi sudah sempat transfusi. Tadi pagi itu udah turun jadi 5," sambungnya.

0 Response to "Istri Ustaz Yusuf Mansur Ceritakan Kronologi Hb Darah Sang Suami Turun hingga Dilarikan ke RS"

Post a Comment