Daihatsu Siapkan Terios Baru Pekan Depan

OTOSIA.COM - Tidak mau kalah dengan kembarannya Toyota Rush yang diberi sentuhan Gazoo Racing, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) sepertinya tengah bersiap-siap merilis SUV Terios terbaru.

Hal ini setidaknya tercermin dalam undangan ADM yang dikirim lewat email kepada redaksi Otosia.com, Jumat (10/9/2021). Dalam undangan tersebut tertera agenda bertuliskan 'Daihatsu Terios Improvement' dengan gambar Terios putih.

1 dari 3 Halaman

Jumpa pers 'Daihatsu Terios Improvement' akan berlangsung Jumat mendatang tanggal 17 September 2021 di head office ADM, Sunter, Jakarta Utara.

Jika mengacu pada agenda acara boleh jadi Daihatsu akan memperkenalkan penyegaran atau improvement pada Terios. Bisa juga sebuah Terios facelift, atau mungkin Terios edisi khusus seperti halnya Toyota Rush GR.

2 dari 3 Halaman

Mesin dan harga

Daihatsu Terios merupakan SUV yang saat ini berada pada generasi ketiganya. Dijual bersama dengan Toyota Rush, mobil itu menjadi salah satu pilihan Low SUV menarik.

Generasi terbaru menggunakan mesin berkode 2NR VE DOHC Dual VVTi dengan kapasitas silinder 1496cc. Terios memiliki tenaga sebesar 104 PS pada putaran 6.000 rpm dan torsi maksimum mencapai 13,9 kg.m pada 4.200 rpm.

3 dari 3 Halaman

Untuk fitur keselamatan, Terios di antaranya dibekali Remote Key (R AII), Hill-Start Assist, Vehicle Stability, Anti-Lock Brake System, Immobilizer dan Alarm.

Untuk harga, berdasarkan keterangan situs resmi Astra Daihatsu, Terios R MT Custom dijual Rp 255.000.000, Terios R AT DLX Rp 266.900.000, Terios R AT Rp 252.900.000, Terios R MT DLX Rp 253.100.000, Terios R MT Rp 243.100.000, Terios X AT DLX Rp 230.700.000, Terios X MT DLX Rp 220.900.000, dan Terios X MT Rp 210.900.000.

BACA INI JUGA DONG OTOLOVERS

0 Response to "Daihatsu Siapkan Terios Baru Pekan Depan"

Post a Comment